Pangkalan Balai, MCP – Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Banyuasin razia blok hunian Warga Binaan.
Razia ini serentak dilaksanakan seluruh UPT Pemasyarakatan se Sumatera Selatan, Rabu (26/2/25) malam.
Ini merupakan langkah serius menuju zero handphone, pungutan liar dan narkoba (halinar).
Serta menindaklanjuti dan melaksanakan Program Akselerasi Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan terkait pemberantasan peredaran gelap narkoba serta praktik penipuan dengan berbagai modus di lingkungan Lapas.
Kalapas Tetra Destorie menyampaikan pentingnya untuk menciptakan Lapas Banyuasin yang aman dan tertib selain pemenuhan standar keamanan saja.
“Dalam razia, dipastikan barang terlarang tidak terlewatkan,” tegas Tetra.
Sehingga dapat mendukung upaya rehabilitasi dan pemulihan Warga Binaan agar dapat kembali ke masyarakat dengan kondisi yang lebih baik.