Titin Yariyanti Mewakili Pj Bupati Banyuasin
MCP – Pemerintah kabupaten Banyuasin membawa pulang 7 penghargaan pada Mata Lokal Desa Award yang digelar rangka HUT Harian Sriwijaya Post ke 37 di Hotel Beston Palembang, Kamis (12/12).
Mewakili Pj Bupati Banyuasin M Farid, penghargaan diterima Kepala Bidang Informasi dan Komunikasi Publik Dinas Kominfo SP kabupaten Banyuasin Titin Yariyanti.
Pemkab Banyuasin memperoleh penghargaan dengan kategori Tata Kelola Pemerintahan dengan penilaian spesifik : Menjadikan Desa di Banyuasin Lebih Berkembang Maju dan Mandiri.
Penghargaan ini diberikan kepada Pemkab Banyuasin, karena dianggap dapat memaksimalkan tata kelola pemerintahan mulai dari tingkat desa dan kelurahan, kecamatan dan Organisasi Perangkat Desa.
Kepala News Room Tribunsumsel – Sriwijaya Post Yudi Thirzano menuturkan, penghargaan yang diberikan ini sebagai apresiasi dan motivasi juga untuk desa – desa yang ada di Sumsel untuk ikut membangun desa mereka.
Seperti disampaikan Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal dalam Kabinet Merah Putih Yandri Susanto, yang menyampaikan ucapan selamat dan arahannya melalui rekaman video.
“Jumlah desa di Indonesia yang lebih dari 83.000 tentu merupakan kekuatan yang sangat besar, karenanya apabila kita membangun desa berarti kita membangun Indonesia” ujar Yandri.
Terlebih dengan cita-cita Presiden Prabowo Subianto membangun Indonesia mulai dari desa, apresiasi yang diberikan kepada desa di Sumsel ini bisa membawa dampak baik dan terus memunculkan ide dan inapirasi untuk memajukan dan membangun desa.
Selain Pemkab Banyuasin ada enam desa di Kabupaten Banyuasin yang juga berhasil menyabet enam kategori penghargaan dalam ajang yang mengusung tema Kolaborasi Membangun Desa Berprestasi.
Enam enam desa yang sudah diseleksi panitia HUT Sriwijaya Post ke 37 tahun, dinyatakan layak diberikan aspirasi atas dedikasi dari Kepala Desa untuk membangun desa mereka masing-masing.(as)