Jaga Terus Marwah Polri
MCP – Polres Banyuasin gelar Apel Pimpinan dihadiri 14 Polsek jajaran secara virtual melalui platform Zoom, Senin (30/1).
Kapolres Banyuasin AKBP Ruri Prastowo mengajak seluruh anggota untuk merawat kebersamaan dan keharmonisan di lingkungan kerja.
Serta memberikan arahan pentingnya menjadikan Polres dan Polsek sebagai rumah kedua serta menumbuhkan kecintaan terhadap institusi Polri.
Dia mengingatkan agar seluruh personil tidak melakukan pelanggaran yang dapat merusak citra institusi. “Jaga terus marwah Polri” tegasnya.
Kapolres mengapresiasi capaian Polres Banyuasin yang meraih penghargaan dari Ombudsman RI dengan nilai 91,12.
Menempatkan Polres Banyuasin pada peringkat Ke Empat Provinsi yang sebelumnya berada di peringkat Ke Delapan.
Mari kita pertahankan dan tingkatkan prestasi ini dengan terus memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. “Ingat, kita adalah pelayan masyarakat,” tukasnya.