Kelurahan Kemang Agung Sosialisasi Cinta Statistik

Palembang6 views

Palembang | Berlokasi di lantai dua aula pertemuan kelurahan Kemang Agung Kecamatan Kertapati Palembang digelar Sosialisasi Program Kelurahan Cantik (Cinta Statistik). Mendorong kolaborasi data untuk kebijakan tepat sasaran. Selasa (10/10)

Dalam sambutannya Ade Firmansyah Lurah kelurahan Kemang Agung menyampaikan, sosialisasi ini bertujuan menunjang program pemerintah kota Palembang yang sebelumnya sudah pernah di launcing agar lebih dikenal dan dipahami di lingkungan Rukun Tetangga (RT), maka kami adakan lagi yaitu bagaimana mendapatkan data yang akurat di lingkungan tingkat RT.

Budi Supriadi perwakilan Badan Statistik Kota Palembang menyampaikan, program ini dimulai pada tahun 2021 satu data Indonesia, untuk data statistik tingkat kelurahan itu ada di portal, maka saat ada survei kami meminta agar RT memberi data yang sebenarnya. Ini sangat penting bagi pemerintah mengambil kebijakan agar tepat sasaran.

Hadir mengikuti sosialisasi Junaidi Arpan Ketua LPMK, Asnaini Khamsin Ketua Karang Taruna Kelurahan, Burmansah Ketua PPS serta ketua RT se Kelurahan Kemang Agung. (as)