Ogan Ilir, MCPNews – Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Muhammad Tito Karnavian berikan orasi ilmiah dalam acara Dies Natalis ke 65 Universitas Sriwijaya (UNSRI) di Auditorium Kampus Indralaya Sumatera Selatan, Senin (3/11/20).
Sebagai Ketua Majelis Wali Amanat (MWA) UNSRI, Tito memaparkan pentingnya peran Perguan Tinggi dalam membangun SDM yang berkualitas untuk memperkuat ekonomi dalam mewujudkan Indonesia Emas 2045.
“Indonesia memiliki harapan untuk menjadi negara maju yang didominasi kelas menengah, ini dapat dilihat dari data yang diperoleh di tahun 2024, diketahui bahwa 17,13 % penduduk Indonesia merupakan kelas menengah, sedangkan 49,22 % merupakan masyarakat menuju kelas menengah.
Mendagri juga mengingatkan agar UNSRI tidak cepat puas dengan capaian yang ada, tetapi terus berupaya meningkatkan kualitas agar dapat bersaing secara global.
Sementara, Rektor UNSRI Prof Dr Taufiq Marwa SE MSi dalam sambutannya menyampaikan rasa bangga atas kehadiran Mendagri yang juga merupakan Ketua MWA UNSRI.
Ia berharap orasi ilmiah ini menjadi inspirasi bagi civitas akademika untuk terus berinovasi dan berkontribusi nyata bagi kemajuan bangsa. “Kita harapkan Universitas Sriwijaya semakin kolaboratif, relevan dan memberi manfaat nyata bagi masyarakat dan kontribusi nyata bagi kemajuan bangsa”, pungkas Taufiq.
Hadir dalam kegiatan tersebut Gubernur Sumsel Herman Deru, Direktur Jenderal (Dirjen) Bina Keuangan Daerah (Keuda) Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) Agus Fatoni, Wali Kota Palembang Ratu Dewa, Bupati Ogan Ilir Panca Wijaya Akbar dan Bupati Musi Banyuasin M Toha Tohet. Hadir pula para civitas academica UNSRI, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) se Provinsi Sumsel serta tamu undangan lainya.










